Glove Racing

Tujuan kegiatan outbound :

  1. Melatih jiwa kompetisi
  2. Kebersamaan.
  3. Mengatur strategi
  4. Meningkatkan motivasi

Alat :

  1. Sarung tangan besar yang biasa dipakai oleh penjaga gawang sepakbola
  2. Permen (banyaknya sesuai jumlah peserta.
  3. Keranjang sampah/penggantinya (banyaknya sesuai jumlah peserta outbound.

Cara permainan :

  1. Permainan/games ini dilakukan secara perseorangan.
  2. Instruktur outbound terlebih dahulu menetapkan jarak tempuh/ menentukan titik start dan finish nya. Sebaiknya jaraknya sekitar 10 meter.
  3. Letakkan keranjang sampai di garis start sedangkan sarung tangan dan permen di garis finish.
  4. Tugas peserta outbound adalah berlari dari garis start menuju finish, lalu berlomba memakai sarung tangan, setelah itu mengambil permen, membuka dan memakan permen. Kemudian berlari ke garis start untuk membuang bungkus permen ke keranjang sampah yang telah disediakan di garis start.
  5. Bagian akhir adalah kembali ke garis finish, kemudian menaruh kembali sarung tangan serta menempatkan kembali pada tempat semula.

Peraturan :

  1. Dalam membuka permen, peserta hanya memakai tangan, tidak boleh dengan alat bantu lain (mulut, atau yang lainnya)
  2. Peserta tidak diperkenankan menyisakan bungkus permen.
  3. Peserta yang paling cepat menyelesaikan tugasnya adalah pemenangnya.

Debriefing :

Setelah tugas selesai, diskusikan tentang hikmah dari permainan tersebut.

Selamat mencoba

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *