Lampu Lalu lintas

Ide game ini sebenarnya adalah mengikuti pola lampu lalulintas yang terdiri dari 3 warna yaitu merah kuning dan hijau. Setelah di coba sebagai game ice breaking, ternyata seru dan menarik juga.

Cara permainan :

Cara permainannya sederhana kok. Supaya lebih gampang dibaca, di buat per point aja ya :

1. Instruktur outbound memerintahkan group outbound untuk membentuk 1 lingkaran besar

2. Instruktur memberikan aba-aba hanya 3 kata (Merah, kuning dan hijau)

3. Peserta outbound berjoget mengelilingi instruktur, sampai instruktur menyebutkan 1 buah warna

4. Setelah warna disebutkan, peserta harus mencari- 3 orang untuk membuat formasi lampu, sesuai warna

5. Merah : Peserta berbaris depan belakang, yang depan berdiri, tengah membungkuk, belakang jongkok

6. Kuning : Depan jongkok, tengah berdiri, belakang membungkuk

7. Hijau : Depan membungkuk, tengah jongkok, belakang berdiri

8. Untuk membuat formasi hanya membutuhkan waktu 5 detik

9. Peserta yang salah formasi atau tidak mendapat rekan untuk membentuk formasi, mendapat konsekuensi

10. Selamat mencoba

Teaching point :

1. Konsenstrasi

2. Kekompakan

3. Fun

Kunjungi kami di :

www.alatoutbound.com

www.kasembonrafting.com

www.outboundgames.com

www.kasembon-rafting.com

kalo yang ini bukan tentang outbound, tetapi tentang anda yang pengen cari rumah, klik aja

www.rumahbatumalang.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *